15 Anak Terima Doorprize Sepeda Kupon Vaksin

KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampingi Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Kapuas yang juga Anggota DPR RI Fraksi NasDem Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat, mengundi kupon tahap 1 vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun se-Kabupaten Kapuas. Kegiatan ini bertempat di Halaman Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, Jumat (4/2/2022) pagi.

Adapun hadiah yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Kapuas, berupa 15 buah sepeda untuk anak usia 6-11 tahun yang telah divaksinasi dan mendapatkan Kupon undian.

Turut hadir Sekretaris Daerah Kapuas Septedy, Kepala Dinas Pendidikan Kapuas Suwarno Muriyat, Sejumlah Kepala Perangkat Daerah dilingkup Pemkab Kapuas. Kemudian lewat virtual Korwil Disdik Kapuas dan Kepala UPT Puskesmas di 17 Kecamatan se Kabupaten Kapuas dan peserta undian kupon tahap 1 vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun se-Kabupaten Kapuas.

Baca Juga :  Legislator Ini Sebut Persoalan Air Bersih di Kotim Belum Tuntas

Dalam kesempatan itu, Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat mengatakan doorprize yang diberikan oleh Pemkab Kapuas adalah wujud dari perhatian pemkab kepada anak-anak yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19 tahap 1.

“Kita harapkan Korwil Pendidikan di 17 Kecamatan untuk mengedukasi anak-anak usia 6-11 tahun yang belum divaksin, dengan melakukan pendekatan kepada para orang tua agar bersedia anaknya divaksin Covid-19”, ungkap Ben Brahim.

Lebih lanjut Ben menjelaskan bahwa varian baru Covid-19 Omicron sangat mudah dan cepat penularannya. Oleh karena itu, vaksin adalah salah satu cara untuk melindungi anak dari bahaya penularan Covid-19.

Baca Juga :  Bupati Kapuas Serahkan Bantuan Kebakaran Teratai
Pengundian doorprize kupon vaksin untuk anak di Kabupaten Kapuas.

“Edukasi para orang tua murid bahwa Omicron sangat mudah menjangkit. Saya sampaikan kepada Kepala Puskesmas dan Korwil Pendidikan di seluruh Kecamatan agar tetap semangat dan terus semangat untuk melaksanakan proses belajar mengajar dengan cara tertib dan disiplin terhadap Prokes Covid-19. Pendidikan hebat kapuas cerdas,” tegas Bupati Kapuas dua periode itu.

Di tempat yang sama, Bunda PAUD Kabupaten Kapuas Ary Egahni Ben Bahat mengapresiasi Bupati Kapuas dan jajaran Pemerintah Kabupaten Kapuas (Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan) yang melaksanakan dan menginisiasi kegiatan tersebut.

“Ini merupakan suatu stimulan positif untuk anak-anak kita, terutama usia 6-11 tahun. Karena bagaimana mereka bisa bergembira dan bisa melaksanakan vaksinasi. Memang untuk menggiatkan dan menggelorakan vaksinasi diusia 6-11 tahun memerlukan tantangan jajaran Disdik dan Dinkes,” kata Ary Egahni.

Baca Juga :  Ben Brahim Lantik Pengurus Perbasi Kapuas Masa Bakti 2019-2023

Sementara Sekda Kapuas yang juga merupakan Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Septedy dalam laporannya menyampaikan, capaian Vaksiansi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Kabupaten Kapuas sudah mencapai 43 persen lebih. Pihaknya bersama Dinas Pendidikan Kapuas akan terus memacu kegiatan Vaksinasi anak.

“Sehingga harapannya di akhir bulan Februari 2022, kita bisa mencapai hasil yang lebih maksimal. Nanti kita kan mengundi lagi pada tahap selanjutnya. Karena itu, kepada para Korwil Pendidikan agar bisa menyampaikan kepada orang tua yang anaknya belum divaksin supaya anaknya bisa divaksin,” pungkas Septedy. (sri/red4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA