oleh

47 Peserta PPG Gelombang Satu Tahun 2023 Dikukuhkan

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Sebanyak 47 peserta gelombang satu tahun 2023 mengikuti acara pengukuhan dan penyerahan Sertifikat Pendidik Guru Profesional Mahasiswa Program Profesi Guru (PPG) Prajabatan di Grand Ballroom Hotel Luwansa, Palangka Raya, Sabtu (14/09/2024).

Hadir dalam acara tersebut, Rektor Universitas Palangka Raya, Prof.Dr.Ir. Salampak, M.S, Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Dr.Rinto Alexandro, M.M, Koordinator PPG FKIP Dr. Abdul Rahman Azahari beserta beserta unsur pimpinan FKIP.

Program pendidikan profesi guru yang disebut program PPG sebagaimana merujuk dalam Pasal 1 butir 5 Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 55 Tahun 2017 tentang standar pendidikan guru adalah program pendidikan yang diselenggarakan setelah program sarjana atau sarjana terapan untuk mendapatkan sertifikat pendidik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar atau pendidikan menengah.

Baca Juga :  Baling-baling tak Berfungsi, Pesawat Nam Air Jurusan Surabaya-Sampit Sempat Gagal Terbang

“Adapun tujuan penyelenggaraan program PPG prajabatan adalah dalam rangka menghasilkan guru profesional yang beradab, berilmu, adaptif, kreatif, inovatif, kompetitif serta berkontribusi terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia,” ucap Salampak.

PPG adalah program pendidikan yang diselenggarakan setelah program sarjana atau sarjana terapan untuk mendapatkan sertifikat pendidik dan dalam jabatan diperuntukkan bagi guru yang sudah aktif mengajar di sekolah dan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kualifikasi guru.

Baca Juga :  Mambang Tubil Kritisi Pernyataan Ricky Zulfauzan Terhadap Rektor UPR

“Program ini bertujuan untuk mencetak generasi baru guru yang profesional, berkomitmen dan cinta terhadap profesi. Ada dua jenis PPG yaitu PPG Prajabatan dan PPG dalam Jabatan,” tuturnya.

Program PPG Prajabatan diperuntukkan bagi lulusan sarjana atau sarjana terapan maupun Diploma 4 dari jurusan pendidikan atau non kependidikan dengan program terdiri dari perkuliahan, praktik kerja lapangan, proyek kepemimpinan dan pendampingan dan dalam jabatan diperuntukkan bagi guru yang sudah aktif mengajar di sekolah dan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kualifikasi guru.

Baca Juga :  Lilis Suriani Tinjau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK

Untuk diketahui, ada dua jenis PPG yaitu program PPG prajabatan yang diperuntukkan bagi lulusan sarjana atau sarjana terapan maupun diploma empat dari jurusan pendidikan atau non kependidikan dengan program terdiri dari perkuliahan, praktik kerja lapangan, proyek kepemimpinan dan pendampingan.

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA