H Agustiar Sabran : Gelorakan Bumi Pancasila ke Seluruh Indonesia
PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Memeringati Hari Lahir Pancasila tepat pada 1 Juni 2021, Rektor Universitas Palangka Raya (UPR) Dr Andrie Elia SE MSi, mengajak seluruh masyarakat Kalteng tanpa terkecuali untuk mengobarkan semangat Pancasila.
“Mari kobarkan semangat Pancasila. Jangan luntur dan pudar, karena ini menjadi darah yang mengalir dalam tubuh dan jiwa kita sebagai generasi penerus perjuangan bangsa Indonesia. Oleh karena itu, masalah masuknya informasi global harus betul-betul disaring, dengan menanamkan nilai-nilai kebangsaan,” tegas Dr Andrie Elia SE MSi didampingi Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng H Agustiar Sabran, yang juga sebagai Dewan Penyantun UPR, usai upacara memeringati Hari Lahir Pancasila, di Aula Rahan Rektorat UPR, Selasa (1/6/2021).
Dia juga berpesan kepada mahasiswa sebagai kaum intelektual, kaum milenial, dan sebagai calon pemimpin masa depan, kobarkan semangat perjuangan leluhur Indonesia. Pancasila adalah bagian yang menjadi dasar NKRI, serta menjadi dasar pergerakan semua aktivitas, baik secara pribadi, golongan, maupun kelompok.
“Di situlah yang dapat mempersatukan, memperkuat, serta memperkokoh bangsa Indonesia. Dengan persatuan dari Sabang sampai Merauke, kita bersatu, Indonesia maju. Yakinlah itu, sepanjang generasi muda menanamkan semangat Pancasila,” pungkas salah seorang Tokoh Masyarakat Adat Dayak Kalteng ini.
Di tempat yang sama, Anggota Komisi III DPR RI H Agustiar Sabran, mengharapkan hari lahir Pancasila juga sekaligus memeringati hari lahir dan wafatnya Presiden Pertama RI Soekarno. Selain itu, menjadi momentum bagi generasi milenial di era revolusi 4.0 untuk menumbuhkan silaturahmi, kerja sama, gotong royong, dan keragaman yang mulai memudar.
“Dengan adanya semangat silaturahmi, kerja sama, gotong royong, dan keragaman, maka generasi milenial akan kuat untuk menjaga harkat dan martabat Kalteng maupun Indonesia,” tegasnya.
Tidak itu saja, Ketua Umum DAD Kalteng ini menambahkan, generasi milenial juga diharapkan menjadi inisiator keanekaragaman, kebersamaan, gotong royong, dan silaturahmi. “Bumikan Bumi Pancasila dari Kalteng, sampai ke seluruh Indonesia,” tutupnya. (red2)