Anggota DPRD Gumas Dukung Pembentukan PMI di Kecamatan

KUALA KURUN, inikalteng.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Cici Susilawati, mendukung dan menyambut baik terbentuknya relawan Palang Merah Indonesia (PMI) di sejumlah kecamatan di kabupaten setempat.

“Saya menyambut baik telah terbentuknya relawan PMI di sejumlah Kecamatan. Karena keberadaan mereka sangat membantu pemerintah dan masyarakat,” ujar Cici saat dihubungi melalui telpon selulernya di Kuala Kurun, Rabu (2/2/2022).

Baca Juga :  Perlu Ada Penegakan Aturan Bagi Angkutan PBS

Cici menambahkan, relawan PMI yang berada di kecamatan dapat membantu dan memudahkan pemerintah dalam menangani terjadinya bencana bencana alam, bencana non alam, kecelakaan, dan lainnya.

Ia mengatakan, relawan PMI dapat segera terbentuk di seluruh kecamatan. Saat ini relawan PMI sudah terbentuk di Kecamatan Kurun, Tewah, Manuhing, dan Manuhing Raya, harap Politisi Partai Demokrat ini.

Baca Juga :  Fraksi GKB DPRD Gumas Soroti Kerusakan Jalan di Tewah

Lebih lanjut, wakil rakyat dari daerah pemilihan II yang meliputi Kecamatan Rungan Hulu, Rungan, Rungan Barat, Manuhing, dan Manuhing Raya ini mengapresiasi warga yang telah mau menjadi relawan PMI.

“Kami berharap relawan PMI bisa menjadi contoh teladan serta inspirasi bagi masyarakat lain dalam melakukan berbagai aksi sosial untuk menolong sesama, tanpa memandang latar belakang,” demikian Cici. (hy/red4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA