oleh

Angin Kencang Tumbangkan Sejumlah Pohon Besar di Kuala Kapuas

KUALA KAPUAS – Hujan disertai angin kencang, membuat sejumlah pohon besar yang berdiri di beberapa titik pinggiran jalan Kota Kuala Kapuas, mendadak tumbang. Pohon yang tumbang itupun, otomatis menutup penuh ruas jalan hingga sempat membuat arus kendaraan beralih ke jalur lain.

Kejadian ini melanda Kota Air Kuala Kapuas pada Kamis (17/12/2020) siang, sekitar pukul 13.45 WIB.

Baca Juga :  Kondisinya Membahayakan, Jembatan Gantung Mandomai Dibongkar

Seorang warga sekitar Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, Rasidi menyebutkan, di jalan itu ada pohon besar yang tumbang. Awalnya pohon tersebut sempat goyang diterpa angin kencang hingga akhir tumbang ke arah badan jalan.

“Satu pohon di bagian belakang tumbang, hingga menimpa dua pohon di depannya, yang juga ikut tumbang. Sehingga yang tumbang di sini sebanyak tiga pohon. Saat itu, ada sebuah mobil melintas, hanya selang beberapa detik, pohon langsung tumbang. Untungnya mobil itu dari timpaan pohon besar itu,” ujar Rasidi.

Baca Juga :  Dukung Penggunaan Produk Dalam Negeri, IKM Harus Tingkatkan Kualitas Produk

Tidak berselang lama, petugas dari Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PUPRPKP) Kabupaten Kapuas bersama para relawan dan masyarakat sekitar datang untuk membersihkan pohon yang tumbang itu, hingga arus lalu lintas kembali normal.

Baca Juga :  Belasan Warga Lamunti Keracunan Makanan Usai Buka Bersama

Berdasarkan informasi yang dihimpun, selain di Jalan Tambun Bungai, setidaknya ada dua lokasi pohon tumbang lainnya yaitu di Jalan Meranti dan Trans Kalimantan, Kelurahan Hampatung Kapuas.(hy/red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA