Bupati Kapuas Harapkan Kerukunan dan Persatuan Selalu Terjaga

KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas untuk bersama-sama menjaga kerukunan dan persatuan antar sesama.

Bupati Kapuas menyebutkan bahwa kerukunan dan kedamaian merupakan salah satu pondasi bersama dalam majunya pembangunan di suatu daerah.

Baca Juga :  Masa Pandemi Jadi Peluang dan Tantangan bagi Media

“Kita semua ini bersaudara, untuk itu mari kita jaga persatuan diantara kita sehingga selalu terciptanya kerukunan dan kedamaian di wilayah Kabupaten Kapuas,” ujarnya.

Ben Brahim juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama dalam mendorong supaya pembangunan di wilayah Kabupaten Kapuas dapat terus maju pesat, masyarakat sejahtera, rukun dan damai.

Baca Juga :  Disdik Kapuas Terima Kunker DPRD Tabalong

“Untuk itu saya harapkan masyarakat Kabupaten Kapuas dapat terus memupuk rasa kebersamaan, kerukunan dan kekeluargaan, sebab walaupun tidak sedarah, kita semua adalah bersaudara,” pungkasnya. (sri/red4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA