NANGA BULIK, inikalteng.com – Bupati Lamandau H Hendra Lesmana, meresmikan pengoperasian Gas Medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau, Rabu (26/10/2022).
Dalam sambutannya, H Hendra Lesmana mengapresiasi jajaran RSUD Lamandau yang terus meningkatkan kualitas, baik dalam sarana-prasarana maupun pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya telah membuat divisi gas sendiri, guna memenuhi kebutuhan oksigen medis.
“Dengan adanya divisi gas medis ini, diharapkan bisa mengcover, terutama kebutuhan sendiri dan juga kebutuhan-kebutuhan stakeholder lain yang ada di Kabupaten Lamandau,” katanya.
Gas Medis merupakan gas yang digunakan untuk keperluan penanganan kesehatan, seperti untuk therapy pernafasan, respirasi, hyperbaric, analgesi, anesthesi, analisa darah, dan lain-lain. Selain itu, Gas Medis sebagai pendukung kehidupan yang berpengaruh langsung dalam hidup pasien.
Sementara itu, Direktur RSUD Lamandau Ning Agustina, menuturkan, Gas Medis selain untuk memenuhi kebutuhan di dalam RSUD Lamandau, Gas Medis yang diproduksi tersebut juga bisa dibeli masyarakat umum.
“RSUD kini telah memiliki Instalasi Oksigen Generator untuk memproduksi Gas Medis, dengan kapasitas cukup besar hingga 13 ton.” Sebutnya.
Ning Agustina, menambahkan, RSUD Lamandau bekerjasama dengan PT Solution Central Gas, telah siap memproduksi oksigen medis dengan kapasitas tank 13 ton, dan mampu memproduksi gas 40 tabung dalam waktu 10 menit. Bahkan, masyarakat dapat membeli gas tersebut dengan harga Rp50 ribu per kilo. (nat/red2)