KUALA KURUN, inikalteng.com – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024, Kepolisian Resort (Polres) Gunung Mas menggelar deklarasi bersama dalam rangka mewujudkan pesta demokrasi yang aman dan damai.
Deklarasi Pemilu damai tersebut diikuti oleh Bupati Gumas Jaya Samaya Monong, Ketua DPRD Gumas Akerman Sahidar, unsur Forkopimda, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Ketua Parpol, Perangkat Daerah, dan sejumlah Ormas se Kabupaten Gumas.
Terdapat 15 partai dari 18 partai peserta Pemilu akan ikut berkompetisi di Kabupaten Gunung Mas, diantaranya partai Golkar, PKB, PDIP, Gerindra, Nasdem, Buruh, Gelora, PKS, Hanura, PAN, Garuda, Demokrat, PSI, Perindo, dan PPP.
“Saya menyambut baik dan mendukung adanya deklarasi bersama ini. Dan deklarasi ini jangan dijadikan sebagai wacana atau slogan belaka, namun harus diwujudkan dalam bentuk komitmen nyata,” ungkap Jaya usai deklarasi bersama di Polres Gumas, kemarin.
Lebih lanjut dia mengatakan, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat pada tahun politik cenderung memanas, kondisi tersebut tidak hanya tanggung jawab Kepolisian, bersama TNI dan pemerintah saja, melainkan tanggung jawab bersama.
Selain itu, Bupati Gumas meminta ASN, Kepolisian, dan TNI untuk menjaga netralitas. Termasuk masyarakat untuk memiliki integritas, karena seorang pemilih memiliki hak konstitusional yang penuh tanggung jawab.
“Dengan adanya deklarasi Pemilu damai, kami mengimbau peserta Pemilu agar menunjukkan sportifitas. Dan yang paling utama adalah santun berkampanye dalam mencari simpati masyarakat,” harap Jaya.
Sementara itu, Kapolres Gumas AKBP Asep Bangbang Saputra mengatakan, dalam rangka antisipasi kerawanan jelang tahapan Pemilu 2024 dan menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif, maka perlu dilaksanakan deklarasi Pemilu damai.
“Deklarasi bersama ini dapat dilandasi dengan niat bersungguh-sungguh untuk meminimalisir pelanggaran saat kampanye berlangsung nantinya,” harap Kapolres. (hy/red4)
Komentar