BUNTOK, inikalteng.com – Pujian demi pujian dan apresiasi terhadap kinerja Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Dr H Deddy Winarwan MSi terus bermunculan.
Kali ini pujian dan rasa salut disampaikan oleh anggota DPRD Barsel Idariani SE. Pasalnya, kinerja dan dedikasi Pj Bupati Barsel dinilai sangat luar biasa dalam upaya membangun kabupaten berjuluk “Dahani Dahanai Tuntung Tulus” tersebut.
“Kita salut karena dengan standar yang dibuat oleh Pak Pj Bupati Barsel sekarang, karena standar kepala daerah akan datang akan lebih berat, apabila tidak bisa meningkatkan bahkan cuma mempertahankan,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Barsel tersebut kepada media ini di Buntok, Senin (4/12/23).
Ia menjelaskan, hal tersebut menjadi lebih berat lantaran APBD Barsel di tangan Pak Deddy Winarwan memecahkan rekor, tembus mencapai Rp1,6 Triliun lebih di tahun 2024.
“Terlebih hanya dalam waktu enam bulan memimpin, beliau sudah mengunjungi 57 desa dari 86 desa se-Barsel. Hal tersebut untuk menyapa dan membantu warga, serta melihat langsung kondisi masyarakat di lapangan,” bebernya.
Idariani mengakui, Pj Bupati Barsel ini sangat sungguh-sungguh membangun. Bahkan walaupun anggota dewan yang berkerudung cantik tersebut lahir di wilayah Barsel, masih belum bisa mengikuti apa yang sudah dilakukan Pj Bupati Barsel.
“Saya sudah tiga periode di DPRD Barsel masih belum 100 persen desa di dapil saya yang sudah saya kunjungi. Untuk dapil 2 dan 3 belum 50 persen. Semoga langkah yang Pak Pj lakukan ini, bisa menjadi inspirasi dan motivasi untuk pemimpin Barsel ke depan,” pungkas Idariani.
Penulis : H Laily
Editor : Zainal