oleh

Dewan Siap Bantu Pemkab Seruyan Tingkatkan PAD

KUALA PEMBUANG, inikalteng.com – Ketua DPRD Kabupaten Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan, dewan setempat siap membantu pemerintah kabupaten meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Secara lembaga, kami siap membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan dalam meningkatkan pendapatan daerah,” kata Zuli Eko, Senin (17/1/2022).

Baca Juga :  Dewan Desak Perbaikan Infrastruktur Publik Pasca Banjir

Saat ini, lanjut Politisi PDI Perjuangan ini, Pemkab Seruyan melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) berupaya meningkatkan PAD.

“Kami DPRD Kabupaten Seruyan mendukung langkah dari Pemkab yang hendak mengoptimalkan sektor pendapatan dan retribusi daerah,” jelasnya.

Baca Juga :  Wakil Rakyat Barsel Ingatkan Perusahaan Wajib Kucurkan CSR

Tidak hanya itu, Zuli Eko menyarankan agar Pemkab Seruyan mengomptimalkan PAD dari sektor retribusi Perusahaan Besar Swasta (PBS).

“Kita memiliki potensi pajak dan retribusi daerah yang saya nilai cukup potensial dari PBS Kelapa Sawit,” jelasnya. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA