Dikunjungi Wapres RI, Pemprov Kalteng Dukung Penuh Program Makan Gratis

PALANGKA RAYA,inikalteng.com- Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran dampingi kunjungan kerja (kunker) Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming ke Palangka Raya, Senin (4/11/2024).

Ketika dibincangi, Gubernur mengatakan, kunjungan Wapres ke Kota Palangka Raya ini merupakan kunker pertama, sekaligus dalam rangka membuka secara resmi kegiatan MTQ KORPRI Nasional VII, di Palangka Raya.

Baca Juga :  Pastikan Kelayakan LAN RI Visitasi ke BPSDM Kalteng

“Tadi Wapres mengunjungi pasar kahayan, kemudian ke SDN 1 Langkai,” ujarnya.

Gubernur menambahkan, kunjungan Wapres ke SDN 1 Langkai untuk meninjau aktivitas belajar siswa dan pelaksanaan program makan gratis.

“Kami Pemerintah Provinsi menyambut baik program makan gratis ini, dimana program tersebut nantinya bisa meningkatkan perekonomian di Kalteng dan berdampak positif untuk para petani,” imbuhnya.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kapuas Sambut Baik Terbentuknya Satgas PPA

Orang nomor satu di Kalteng itu pun mengungkapkan, Wapres juga berkesempatan mengunjungi pusat Kota Palangka Raya yaitu Bundaran Besar.

“Wapres tadi juga mengecek kualitas bangunan Bundaran Besar, dan juga Ruang Terbuka Hijau (RTH),” tukasnya.

Baca Juga :  Gubernur Luncurkan Bansos Sembako untuk 112.492 KK

Turut hadir Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, unsur Forkopimda, dan Kepala Perangkat Daerah Lingkup Prov Kalteng.
Penulis : Ardi
Editor : Ika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA