Disdik Diminta Meningkatkan Mutu Pendidikan

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya diminta meningkatkan mutu pendidikan di wilayah setempat.

Permintaan itu disampaikan Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, M Hasan Busyairi, Senin (26/9/2022).

Menurut Politisi Partai Golkar ini, upaya peningkatan mutu pendidikan merupakan salah satu tujuan yang memang harus dicapai oleh Pemerintah Kota Palangka Raya. Hal tersebut juga searah dengan semboyan, bahwa Palangka Raya sebagai kota pendidikan.

Baca Juga :  Ini yang Dilakukan Pramuka Kalteng Pasca Kabut Asap

“Dalam meningkatkan pembangunan pada sektor pendidikan memang harus peningkatan mutu. Ini yang diutamakan, mutu yang dimaksud adalah perlunya peningkatan mutu dan kualitas tenaga pendidik serta kualitas pendidikan,” tegasnya.

Untuk meningkatkan mutu pendidikan, lanjutnya, tidak bisa dilakukan sendiri oleh Pemko Palangka Raya. Pemerintah daerah harus bersinergi dengan pihak terkait lainnya.

Baca Juga :  Masyarakat Bartim Keluhkan Soal Jalan Negara Sudah Tidak Memadai ke Teras

“Bahkan perlu dukungan pihak kementrian untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kota Palangka Raya,” kata dia. (sl/red3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA