KUALA KURUN, inikalteng.com – Pergantian para Kasat, Kabag, Kasi, dan Kapolsek di lingkungan Polres Gunung Mas (Gumas) disambut dengan baik oleh kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat.
“Kami mengapresiasi kepada para pejabat utama dan kapolsek Polres Gumas yang baru dilantik. Untuk itu masyarakat menaruh harapan agar selalu bersinergi dalam menjaga Kamtibmas di seluruh wilayah Gumas,” ujar Wakil Ketua Komisi I DPRD Gumas Polie L Mihing, Kamis (7/12/2023).
Menurut Polie, masyarakat menaruh harapan kepada para pejabat baru lingkup Polres Gumas agar kamtibmas tetap terjaga. Terutama para anak muda selalu sering kebut-kebutan dijalan yang bukan tempatnya.
Polie menegaskan, kepolisian lebih dari sekedar sahabat atau mitra dalam mengayomi dan melayani masyarakat. Melainkan menjadi keluarga besar masyarakat Kabupaten Gumas. Oleh karena itu sebagai lembaga legislatif akan menyambuat baik program yang akan dijalankan.
“Legislatif Gumas siap bersingergi dan mendukung berbagai program yang akan dijalankan oleh Polres Gumas. Dan selamat bertugas kepada pejabat utama dan Kapolsek yang baru,” ungkap politisi Partai Hanura wakil rakyat dari dapil III ini.
Sebelumnya Kapolres Gumas AKBP Asep Bangbang Saputra memimpin serahterima kepada para PJU dan Kapolsek di lingkungan Polres Gumas. Mutasi jabatan merupakan dinamika organisasi, dan sebagai bagian dari pembinaan internal Polri.
“Segera menyesuaikan diri dan kenali lingkungan ditempat tugas baru serta adat istiadat maupun karakteristiknya, karena mereka mitra Polri,” harap Kapolres AKBP Asep Bangbang Saputra.
Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata