DPRD Gunung Mas Harapkan Kolaborasi Anggota Lama dan Baru dalam Pembangunan

KUALA KURUN, inikalteng.com – Politisi Partai Golkar, Binartha, berharap agar anggota DPRD Gunung Mas periode 2024-2029 dapat berkolaborasi secara efektif dengan anggota DPRD lama. Menurutnya, meskipun ada anggota baru, kolaborasi antara keduanya sangat penting untuk mempercepat kemajuan daerah.

“Sebagai wakil rakyat, tugas kami sangat jelas. Kami harus berkolaborasi aktif, baik anggota DPRD lama maupun baru, agar semua berjalan sejalan sesuai dengan fungsi dan tugas dewan,” kata Binartha, Jumat (6/9/2024),.

Baca Juga :  Legislator Gumas Ajak Seluruh Elemen Selaraskan Program Pembangunan

Ia menjelaskan, dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat, sinergi antara anggota yang baru dan lama akan memastikan kebijakan yang diambil lebih matang dan berdampak positif bagi masyarakat. Kolaborasi ini juga akan membantu mempercepat pencapaian target pembangunan yang sudah direncanakan.

Baca Juga :  Fraksi PDIP DPRD Gumas Beri Saran dan Masukan ke SKPD

“Semua pihak, baik yang baru maupun yang lama, harus saling mendukung demi kemajuan bersama,” lanjutnya.

Binartha juga menekankan bahwa peran anggota DPRD bukan hanya untuk menyusun kebijakan, tetapi juga untuk mengawasi dan memastikan bahwa program-program pemerintah dapat berjalan dengan efektif. Oleh karena itu, kerjasama antara anggota dewan lama yang sudah berpengalaman dengan anggota baru yang penuh semangat sangat penting.

Baca Juga :  Legislator Kota Cantik Pelajari Wisata Manggarai Barat

 

Penulis : Heriyadi
Editor : Yohanes Frans Dodie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA