BUNTOK – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-42 Tingkat Kabupaten Barito Selatan (Barsel), siap digelar. Sedikitnya ada enam kafilah kecamatan yang telah siap berlaga menampilkan kebolehannya.
Antusiasme peserta cukup tinggi dan tampak melalui sesi defile kafilah pada saat Pembukaan MTQ tersebut di halaman Masjid Agung Baiturrahman Buntok, Kamis (19/12/2019) malam.
Bupati Barsel H Eddy Raya Samsuri mengatakan, sangat mengapresiasi meningkatnya jumlah peserta dari tahun sebelumnya.
Ini bisa jadi, karena Barsel rencananya akan menjadi Tuan Rumah MTQ Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) di pertengahan tahun 2020 mendatang.
“Besar harapan saya untuk pelaksanaan MTQ Ke-42 Tingkat Kabupaten Barsel ini akan menjaring Qori dan Qoriah serta Hafiz dan Hafizah yang benar-benar memiliki potensi dan keahlian terbaik dalam seni baca Alquran, agar tidak diragukan lagi untuk dapat bersaing di MTQ Tingkat Provinsi Kalteng 2020,” kata Eddy Raya dalam sambutannya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana H Suaib dalam melaporkan, kegiatan ini diikuti oleh seluruh kecamatan yang ada di Barsel.
Cabang yang dilombakan di antaranya, Tilawah untuk semua golongan, Tartil untuk semua golongan, Tahfidz anak-anak, remaja dan dewasa untuk golongan 1 juz, 5 juz, 10 juz hingga 30 juz. Ditambah lagi cabang Fahmil Qur’an dan Hat atau menulis indah Alquran untuk berbagai kategori lomba.
“Kegiatan ini kita laksanakan dari tanggal 19 hingga 21 Desember 2019. Tempat kegiatan selain di Masjid Agung Baiturrahman Buntok, juga di Masjid Al-Munawwarah serta Masjid Al Mukarromah Hilir Sper,” terang Suaib.(red)