oleh

Fahrul Razi Berikan Bantuan Paket Sembako untuk Warga

KASONGAN – Menyikapi penyebaran wabah virus korona, Wakil Ketua II DPRD Katingan dari Partai Kebangkitan Bangsa Fahrul Razi, membagikan paket sembako sebagai salah satu kepedulian bagi masyarakat kurang mampu di wilayah Kecamatan Katingan Hilir.

Fahrul Razi mengatakan, bahwa kegiatan itu merupakan tanggung jawab moral untuk mengurangi beban yang dialami masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Ekonomi Kalteng Triwulan II 2021 Tumbuh Positif

“Bantuan sembako baik beras, telur, mie, dan minyak goreng, bahkan masker kami berikan bagi warga yang benar-benar membutuhkan. Kiranya dapat digunakan dengan baik untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” ujar Fahrul Razi di Kasongan, Senin (11/5/2020).

Upaya lain yang harus diperhatikan dan dilakukan bersama untuk mencegah bahkan memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 adalah menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal, selalu menggunakan masker saat menjalankan aktivitas di area publik, memerhatikan kebutuhan sandang, pangan keluarga, dan segera melaporkan warga kepada pelayanan kesehatan terdekat jika adanya gejala-gejala penyakit yang mengarah pada Covid-19.

Baca Juga :  Ibadah Jumat Agung di Puruk Cahu Berjalan Khidmat

Selain itu, hal yang juga harus dilakukan yakni melaporkan kepada RT/RW dan lurah setempat jika adanya warga baru yang memiliki riwayat perjalanan jauh, untuk segera ditangani pemerintah sesuai petunjuk protokol kesehatan.

Baca Juga :  Diskominfosantik Kalteng Terima Kunjungan Diskominfo Kotim

Ia berharap, semua pihak memiliki kepedulian yang sama dan membangun kerja sama yang baik, serta memberikan dukungan melalui doa-doa agar Covid-19 segera berakhir. Sehingga proses pembangunan di segala sektor kembali berjalan, dengan tujuan dasar meningkatkan pelayanan publik bagi masyarakat. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA