Gubernur Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid

Masjid Al-Ukhuwah Muhammadiyah Diresmikan

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Masjid adalah tempat penyempurnaan dan meluruskan aqidah, serta menjaga kemurnian ajaran Islam berdasarkan Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah Muhammad SAW. Karena itu, keberadaan masjid juga dapat membasuh kalbu dan membersihkan hati.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng (Sekda Kalteng) Fahrizal Fitri SHut MP dalam sambutannya ketika mewakili Gubernur Kalteng Sugianto Sabran pada acara Peresmian Masjid Al-Ukhuwah Muhammadiyah di Km 55 Kelurahan Sei Gohong, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Sabtu (6/3/2021).

“Masjid harus kita perankan sebagai pusat kebaikan dan kebajikan. Oleh karena itu, saya mengajak kepada masyarakat yang ada di sekitar Masjid Al-Ukhuwah dan masyarakat yang ada di Kecamatan Bukit Batu Kota Palangka Raya serta masyarakat yang ada di Desa Hampangen Kabupaten Katingan, untuk memakmurkan masjid ini sebagai tempat ukhuwah, kebaikan dan kebajikan,” harap Fahrizal Fitri.

Baca Juga :  ASN dan Pegawai Kontrak Pemprov Kalteng Gelar Pengajian

Melalui masjid, lanjutnya, dapat juga memperkokoh tali silaturahmi dan persaudaraan di antara kita semua. “Dan yang paling penting, masjid dapat menambah zikir dan doa seraya terus menaburkan Islam sebagai rahmat bagi semesta alam,” ucap Fahrizal Fitri.

Baca Juga :  TP-PKK Katingan Hilir Gelar Lomba Memasak Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman

Di tempat sama, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Kalteng Dr H Ahmad Syar’i MPd mengungkapkan, Masjid Al-Ukhuwah ini dibangun di Kelurahan Sei Gohong Kota Palangka Raya dengan biaya sekitar Rp2 miliar lebih di atas tanah seluas 4 hektare. Biaya itu bersumber dari keluarga H Didik Suhardi SH MH PhD dari Jakarta.

Sementara, masih dalam acara yang sama, H Didik Suhardi yang hadir secara langsung, menyampaikan bahwa bantuan untuk pembangunan Masjid Al-Ukhuwah ini bersumber dari keluarga dan unsur Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

“Kami menitipkan Masjid Al-Ukhuwah dan tanah seluas 4 hektare ini kepada Pengurus Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Tengah untuk mengelola dengan sebaik-baiknya. Sehingga Masjid Al-Ukhuwah Muhammadiyah ini berfungsi dan bermanfaat bagi warga Muhammadiyah dan masyarakat di sekitarnya,” kata H Didik Suhardi.

Baca Juga :  Peringatan Hari Pahlawan Diisi dengan Berbagai Kegiatan Sosial

Peresmian Masjid Al-Ukhuwah Muhammadiyah ini dilakukan oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr H Haedar Nasir MSi secara virtual melalui video conference. Dalam acara ini, tampak hadir Wakil Ketua DPRD Kalteng H Abdul Razak, mantan Wakil Gubernur Kalteng H Achmad Diran, Rektor Universitas Muhammadiyah Palangka Raya Dr Sonedi MPd, serta sejumlah tokoh masyarakat dan warga sekitar. (is/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA