Gubernur Kalteng Imbau Pemudik Tetap Berhati-Hati di Jalan

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Momen Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah tahun 2023 banyak masyarakat yang memanfaatkan untuk mudik ke kampung halamannya. Untuk itu, masyarakat harus tetap berhati-hati saat di jalan. Pesan itu disampaikan Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, Sabtu (22/4/2023).

“Warga yang balik ke Kalteng diminta berhati-hati di jalan, baik melalui darat, udara dan kapal laut, dan arus balik dari luar menuju ke Kalimantan Tengah,” kata Sugianto Sabran usai melaksanakan Salat Ied bersama keluarga, di Masjid Raya Darussalam (MRD) Palangka Raya.

Baca Juga :  Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Melalui Investasi dan Infrastruktur

Gubernur memprediksi arus balik nantinya cukup ramai termasuk juga masyarakat yang melakukan aktivitas menuju ke tempat-tempat wisata hingga berkumpul kepada sanak saudara. Hal tersebut harus diwaspadai agar tetap aman, selamat dan nyaman.

“Tetap jaga kondisi saat berkendara, menjaga keamanan dan kenyamanan penumpang, sehingga balik ke kampung halaman dan kembali ke Kalteng dengan selamat, aman dan nyaman,” katanya.

Baca Juga :  April 2023 Inflai di Kalteng Alami Penurunan

Didampingi istri tercinta, Yulistra Ivo Sugianto Sabran, dan tokoh serta ulama, Sugianto juga berpesan kepada masyarakat yang hendak bepergian arus balik untuk dapat memanfaatkan rest area atau posko pengamanan apabila mengalami kendala dan kelelahan untuk keamanan diri dan juga para penumpang.

Baca Juga :  Masyarakat Jangan Abai Terapkan Protokol Kesehatan

“Apabila mengalami kendala atau kecapean, lebih baik beristirahat di posko yang sudah disediakan Pemprov Kalteng,” ucapnya.

Posko aparat keamanan yang disiapkan bisa dimanfaatkan untuk istirahat para pemudik apabila capek atau ingin istirahat sebentar selama perjalanan. “Termasuk juga posko Pemprov Kalteng, yang disiapkan Dinas PUPR pada 23 titik di Kalteng, tentunya ini untuk melayani masyarakat,” tandasnya. (ard/red2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA