oleh

Harapkan Perwakilan FSQ Kabupaten Mura Raih Hasil Maksimal

PURUK CAHU, inikalteng.com – Wakil Ketua II DPRD Murung Raya (Mura), Rahmanto Muhidin harapkan kafilah kontingen Kabupaten Murung Raya yang mengikuti Festival Seni Qasidah (FSQ) IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) di Kota Palangka Raya dapat meraih hasil maksimal.

Diketahui bahwa pelaksanaan FSQ X tingkat Provinsi Kalteng di Kota Palangka Raya tersebut akan dimulai 2+6 Agustus 2024.

Rahmanto berharap peserta yang dikirimkan dari Kabupaten Murung Raya dapat menampilkan yang terbaik.

Baca Juga :  Porwanas Jatim 2021 Ditunda, Atlet Diminta Tetap Mempersiapkan Diri

“Kita harap para peserta dari Murung Raya yang mengikuti lomba FSQ XI ini nantinya dapat meraih juara satu, agar bisa kita berangkatkan lagi ke tingkat nasional seperti pada tahun sebelumnya,” harap Rahmanto, Selasa (30/7/2024).

Menurut Legislator PKB Mura bahwa peserta yang dikirimkan mewakili Kabupaten Murung Raya tersebut merupakan hasil dari seleksi dan juara FSQ tingkat Kabupaten Murung Raya.

Baca Juga :  KONI Kalteng Hadiri Rakor KONI se-Indonesia Secara Virtual

Ia berharap kegiatan ini mampu meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa juga sebagai wadah anak muda menyalurkan bakat dan kemampuan serta mengembangkan diri masing-masing ke hal-hal yang positif.

Pj Sekda Mura Rudie Roy berpesan kepada seluruh Kafilah agar menjaga kekompakan, kebersamaan serta jaga selalu nama baik Kabupaten Murung Raya dengan motto bersama ‘Tira Tangka Balang’ Maju Terus Pantang Mundur, Bekerja Sampai Tuntas.

Baca Juga :  Petani Diimbau Tanam Pangan Cepat Panen

“Festival Seni Qasidah tahun 2023 yang lalu, Kabupaten Murung Raya berhasil meraih juara umum dan bisa mengirim sebanyak 4 peserta ke tingkat Nasional, Pemerintah Kabupaten Murung Raya berharap dapat mempertahankan gelar juara umum tersebut, tentunya tidak mudah tapi bukan suatu hal yang mustahil,” harapnya.

penulis : Hasanah
editor : Adi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA