KUALA KURUN, inikalteng.com – Bupati Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong mengajak semua kalangan masyarakat di kabupaten setempat untuk selalu mengonsumsi ikan sebagai sumber protein penting guna menyiapkan generasi tangguh bebas dari stunting.
“Makan ikan penting untuk masa depan bangsa. Itulah kenapa di momen Hari Ikan Nasional tahun ini kita mengusung tema Ikan untuk Generasi Tangguh dan Unggul,” ujar Bupati Gumas Jaya Samaya Monong dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I Setda Gumas Drs Lurand di Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan, Kamis (25/11/2021).
Bupati menambahkan, tema tersebut sengaja dipilih dengan harapan bahwa ikan dapat menjadi sumber protein utama dan asam lemak Omega 3 dalam peningkatan kualitas generasi penerus. Melalui momentum ini Pemerintah menganggap penting untuk menjadikan masyarakat yang tangguh.
Karena disebutkan Jaya, ikan merupakan salah satu sumber protein hewani yang sangat diminati masyarakat. Ikan memiliki kandungan protein tinggi namun rendah akan kolesterol. Ikan juga mengandung Vitamin, Mineral dan Lemak Tak Jenuh yang baik untuk kesehataan.
Diakuinya, ketersediaan ikan di alam yang terbatas dan masih sedikitnya pelaku usaha pembudidaya ikan, sehingga sampai saat ini Kabupaten Gumas masih memerlukan pasokan ikan dari luar wilayah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap ikan.
Masalah kekurangan pasokan tentunya peluang besar bagi masyarakat Gumas yang ingin berusaha di Bidang budidaya perikanan mengingat lahan di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau masih luas untuk usaha budidaya ikan.
“Dengan mengkonsumsi ikan yang cukup, tentunya masyarakat Gumas memiliki generasi yang sehat dan cerdas, sehingga kita mampu bersaing dan menja masyarakat yang tangguh dan unggul bebas dari stanting,” harapnya. (hy/red)