Kades dan BPD Diminta Tingkatkan Keamanan Desa Hadapi Pilkada 2024

KUALA KURUN, inikalteng.com – Penjabat Bupati Gunung Mas, Herson B Aden, meminta kepada seluruh kepala desa dan BPD di wilayah setempat untuk meningkatkan ketertiban dan keamanan desa yang aman dan kondusif menjelang pilkada 2024.

“Untuk menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat. Pemerintahan desa diminta untuk mengupdate data penduduk dan memberikan layanan administrasi kependudukan agar masyarakat dapat terdaftar pada Daftar Pemilih Tetap (DPT), sebut Herson B Aden, Selasa (27/8/2024).

Baca Juga :  Pemkab Bartim Luncurkan SiROL untuk Tingkatkan Akuntabilitas Keuangan FKTP

Disebutkannya, pemerintah desa dibantu BPD harus meningkatkan sosialisasi ke seluruh masyarakat. Keterlibatan masyarakat dalam proses demokrasi sangatlah penting untuk menciptakan pilkada yang aman.

“Masyarakat diminta untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan, serta memberikan suara dengan hati nurani tanpa dipengaruhi oleh kepentingan tertentu,” bebernya.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Targetkan 27.000 Warga Lakukan Rapid Test

Lebih lanjut dikatakannya, Pilkada 2024 adalah sebuah momen penting bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang dianggap dapat memajukan daerah.

“Namun, pada saat yang sama, pilkada juga bisa menjadi ajang bagi konflik dan perpecahan antarwarga. Oleh karena itu, ketertiban dan keamanan desa sangatlah penting untuk dipelihara saat menjelang dan selama Pilkada tahun 2024,”kata Herson.

Baca Juga :  BRIN dan DP3AP2KB Kalteng Survei Stunting di Gumas

“Mari kita tingkatkan partisipasi masyarakat dalam pesta demokrasi ini agar kita dapat memilih pemimpin yang sesuai dengan hati nurani rakyat, tetaplah ingat untuk selalu professional dengan menjaga integritas, netralitas dan marwah Pemdes,” tutupnya.

penulis: Heriyadi
editor : Adinata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA