Kades Harus Libatkan Masyarakat saat Susun Program

KUALA KURUN, inikalteng.com – Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas, Punding S Merang berharap, Kepala Desa (Kades) melibatkan masyarakat saat menyusun perencanan program yang mengunakan dana desa.

“Melibatkan masyarakat ini sangat penting agar mengetahui program atau kegiatan apa yang benar-benar menjadi skala prioritas,” kata Punding, Senin (15/3/2021).

Baca Juga :  Perusahaan Harus Jalin Kemitraan dengan Masyarakat

Selain itu, tambah Punding, dalam pelaksanaan dan penyusunan program di danai dana desa harus menyesuaikan dengan aturan berlaku.

Hal itu bertujuan agar kepala desa maupun perangkat desa tidak tersangkut kasus hukum dalam pengunaan dan pemanfaatan dana desa.

Baca Juga :  Gelapkan Sepeda Motor, Karyawan PT TPA Gumas Dibekuk Polisi

“Kita tidak ingin ada kades tersangkut kasus hukum. Saya berharap dalam penggunaan dana desa harus dapat dipertanggungjawabkan,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA