Kapolsek Seruyan Hilir Pimpin Pemasangan Spanduk Cegah Karhutla

KUALA PEMBUANG – Menindaklanjuti instruksi Kapolri agar seluruh jajaran Polri di daerah melakukan pencegahan, penanganan kebakaran hutan, serta lahan (Karhutla) di wilayah hukumnya masing-masing, ditanggapi Polsek Seruyan Hilir, Polres Seruyan dengan memasang spanduk di lokasi rawan karhutla.

Baca Juga :  Personel Polres Seruyan Dampingi Petugas Dinkes Cek Suhu Vaksin

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono melalui Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setiyono, Senin (8/2/2021), mengatakan, pihaknya sudah menginstruksikan kepada seluruh jajaran polsek untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat, tentang pentingnya mencegah karhutla.

Baca Juga :  Bank Kalteng Diminta Sediakan Layanan Kredit Bagi Petani dan Nelayan

“Saya sudah sampaikan ke jajaran polsek, dan selanjutnya diteruskan ke Bhabinkamtibmas di wilayahnya, untuk melakukan sosialisasi ke masyarakat,” kata AKP Setiyono mengakhiri. (red2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA