SURABAYA, inikalteng.com – Untuk pertama kali, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 9 Kalimantan mengadakan kegiatan media gathering bersama seluruh OJK perwakilan provinsi di Kalimantan dengan insan pers.
Kegiatan berlangsung dari tanggal 6 – 8 Juli 2023 di Surabaya, Jawa Timur ini diikuti puluhan perwakilan wartawan dari provinsi yang ada di Pulau Kalimantan seperti Kalimantan Tengah, Kalimantan, Timur, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Barat.
Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Otto Fitriandy menyampaikan, kegiatan media gathering dalam rangka mempererat silaturahmi dengan wartawan serta penyampaian informasi perkembangan sektor jasa keuangan di Kalimantan.
“Kegiatan ini sebagai penguat sinergitas antara OJK dengan insan pers serta meningkatkan pemahaman terhadap sektor jasa keuangan oleh insan pers, sebagai corong informasi dalam meingkatkan literasi keuangan bagi masyarakat,” sebut Otto, Kamis (6/7/2023).
Adapun rangkaian kegiatan dimulai dari media update dengan narasumber Kepala OJK Kantor Regional 9 Kalimantan Darmansyah dan Deputi Direktur Perencanaan Pengembangan Evaluasi dan Literasi dan Edukasi Keuangan OJK Yulianta.
Kemudian dilanjutkan dengan journalist class, dengan menghadirkan narasumber Abdul Mongid, Guru Besar STIE Perbanas Surabaya dan Redaktur desk ekonomi dan bisnis Jawa Pos Andriyanto Wahyudiono.
Sementara agenda berikutnya di hari kedua, rombongan wartawan menuju wisata Gunung Bromo. Sayangnya, kondisi cuaca yang kurang mendukung, sehingga rombongan tidak dapat menikmati keindahan gunung Bromo. (adn/red4)