KASONGAN – Ketua DPRD Katingan Marwan Susanto, mengapresiasi sikap kepedulian Polres Katingan dan jajarannya dalam upaya membantu pemerintah mempercepat penanganan Covid-19, khususnya di wilayah Bumi Penyang Hinje Simpei.
“Saya sangat mengapresiasi kepedulian Polres Katingan. Ini sangat membantu masyarakat yang betul-betul membutuhkan bantuan di tengah sulitnya perekonomian akibat pandemi Covid-19,” ujar Marwan Susanto di Kasongan, Selasa (2/6/2020).
Legislator PDI Perjuangan asal daerah pemilihan I ini berharap, bantuan itu dapat tersalurkan tepat sasaran. Ia juga mendoakan petugas, dapat maksimal menyalurkan bantuan tanpa kendala.
“Semoga dengan adanya bantuan ini, mengurangi beban warga kita yang tidak mampu. Dan kita berharap pandemi Covid-19 ini segera berlalu,” kata Marwan Susanto.
Sebelumnya, Jumat (29/5/2020), Marwan Susanto menghadiri upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Halaman Mapolres Katingan.
Dalam rangkaian acara tersebut, Polres Katingan sekaligus menyalurkan bantuan sosial berupa pembagian 20 ton beras kepada warga Katingan yang secara ekonomi terdampak Covid-19, dan membutuhkan uluran tangan.
Pada kesempatan itu, politisi PDI Perjuangan ini berkenan mengibarkan bendera star pemberangkatan personil penyaluran bantuan.(red)