oleh

Ketua DPRD Seruyan Imbau Masyarakat Jangan Takut Divaksin Covid-19

KUALA PEMBUANG, inikalteng.com – Pemerintah Kabupaten Seruyan melaksanakan vaksinasi masal untuk kelompok lansia dan masyarakat umum di Jalan Pelantan, Kelurahan Kuala Pembuang II, Senin (13/6/2021).

Pelaksanaan vaksinasi ini dipantau langsung sejumlah pejabat. Salah satunya, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo.

Baca Juga :  Tokoh Agama Kapuas Gelar Zikir dan Doa Keselamatan

Pada kesempatan itu, Zuli Eko mengimbau agar masyarakat jangan takut divaksin Covid-19.

“Karena vaksin yang akan digunakan ini aman, memiliki efektivitas dan halal. Pemerintah juga menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memastikan vaksin yang digunakan halal,” kata dia.

Baca Juga :  Kwarda Kalteng Kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kalsel

Selain itu, Ketua DPRD juga ikut serta pada dialog interaktif dengan Wakapolri terkait percepatan penanganan Covid-19 di Seruyan yang dilakukan melalui zoom meeting. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA