Ketua Komisi I DPRD Gumas Ingatkan OPD Terus Pacu Kinerja

KUALA KURUN, inikalteng.com – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas, H Gumer mengingatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab setempat agar terus pacu kinerja.

“Kita tahu, bahwa tugas OPD harus mengerti arah tujuan pekerjaan untuk menjaga lembaganya dan mempunyai inisiatif, hingga bisa memberikan solusi,” kata Gumer dikonfirmasi lewat ponselnya, Senin (20/5/2024).

Baca Juga :  DPRD Gumas Apresiasi Kejaksaan Kawal Pemanfaatan Dana Desa

Politisi Partai PDI Perjuangan ini kembali menambahkan, OPD dituntut untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan, terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Salain itu, ujar Gumer, OPD dapat menciptakan inovasi dan perubahan, tentunya harus dibekali dengan kemauan maupun kinerja yang baik. Semua bisa menjadi baik asal didasari kemauan.

Baca Juga :  Saiful : Memahami Agama Jalan Menjaga Kerukunan Beragama

Sebelumnya wakil bupati Kabupaten Gunung Mas, Efrensia LP Umbing mengatakan, kalau OPD ingin berprestasi dan ingin mendapatkan reward, tentunya harus memicu kinerja yang lebih baik dan serius.

“Dalam bekerja adalah rahmad yang dapat dimaknai dan dilakukan dengan tulus serta penuh syukur. Jadikan pekerjaan ini sebagai amanah dengan rasa penuh tanggung jawab,” tutupnya.

Baca Juga :  Ini Harapan Wali Kota Palangka Raya Terhadap OPD

Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA