KKN Kebangsaan 2022 Dukung Percepatan Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan Ke-4 Tahun 2022 yang dipercayakan kepada Universitas Palangka Raya (UPR) sebagai tuan rumah, tentu akan berdampak positif bagi Provinsi Kalteng. Banyak keuntungan yang akan diterima pemerintah daerah, khususnya dalam upaya mempercepat pembangunan daerah.

Rektor UPR DR Andrie Elia SE MSi mengungkapkan, penunjukan UPR sebagai tuan rumah KKN Kebangsaan 2022, berdasarkan Surat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek RI) nomor 7299/E2/KM.12/2021, tanggal 24 Desember 2021. Kemudian, hasil Forum KKN Bersama pada Rapat Koordinasi Pelaksanaan Program Kerja BKS PTN-Barat 2021-2022 yang dilaksanakan di Jakarta pada tanggal 29-30 November 2021. Sedangkan pelaksanaannya dijadwalkan pada Juni 2022 mendatang.

Baca Juga :  Tingkatkan Sapras Pendidikan

“KKN Kebangsaan ini akan diikuti oleh 85 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Indonesia yang sudah mendaftar. Sementara kita rencanakan membatasi 10 orang perwakilan setiap PTN, karena mengingat anggaran. Namun bila ada permintaan dari pemerintah daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota, maka akan kita tambah kuotanya. Tentu dengan dukungan anggaran dari pemerintah,” jelas Andrie Elia saat dibincangi wartawan di Rektorat UPR, Jumat (4/2/2022).

Dijelaskan Rektor, pelaksanaan event bergengsi tersebut tentu memiliki manfaat yang sangat signifikan bagi daerah. Di mana dalam KKN itu nantinya, mahasiswa akan ditempatkan di beberapa daerah kabupaten dan kota di Kalteng untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, menerapkan bagaimana hidup berdampingan, gotong royong, saling menghargai dan saling menghormati tanpa membeda-bedakan suku dan agama. Kemudian, saling mengenalkan adat istiadat dan budaya berbagai daerah. Peserta KKN juga akan membantu menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat, dan kegiatan lainnya dalam konteks kebangsaan.

Baca Juga :  Mahasiswa PPG Diminta Mampu Kuasai Teknologi

“Oleh karenanya, Pemerintah Daerah kami harapkan dapat berperan dengan membantu menyiapkan wilayah mana yang memiliki potensi untuk dijadikan lokasi kegiatan tersebut. Ini potensi bagi Kalteng, karena dalam KKN ini akan melahirkan berbagai macam solusi, di mana mahasiswa akan memberikan kajian, dan motivasi untuk membantu pemerintah daerah mempercepat proses pembangunan,” kata Andrie Elia.

Baca Juga :  Produk UMKM Gumas Diharapkan Miliki Pasar Lebih Luas

Dijelaskan pula, bahwa selain 85 PTN se-Indonesia, UPR juga berkenan menerima Perguruan Tinggi lainnya di Kalteng yang ingin ikut serta dalam KKN Kebangsaan 2022 ini, seperti STAIN, Universitas Muhammadiyah, UNKRIP Palangka Raya dan lainnya.

“Di sini saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden RI Joko Widodo dan Kemendikbudristek yang telah memberikan kesempatan kepada UPR menjadi tuan rumah KKN Kebangsaan 2022. Kepercayaan ini akan sangat berdampak positif bagi Kalimantan Tengah,” ucap Andrie Elia. (red1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA