Komisi II DPRD Kapuas Bahas Rancangan KUA PPAS APBD-P 2022

KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Komisi II DPRD Kabupaten Kapuas bersama OPD mitra kerja telah melakukan pembahasan rancangan KUA-PPAS APBD-P tahun 2022.

Dalam pembahasan itu, disepakati dan diprioritaskan dukungan anggaran Dinas Pertanian dan Perikanan Kapuas untuk pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak serangan hama wereng hijau.

Baca Juga :  BPBD Lamandau Diminta Siaga Menghadapi Musim Pancaroba

Hal ini diungkapkan Ketua Komisi II DPRD Kapuas, H Ahmad Baihaqi saat pembahasan rancangan KUA PPAS APBD-P 2022 bersama 9 mitra kerja.  Dimana dalam pembahasan tersebut yang menjadi prioritas pembahasan semua mitra kerja.

Namun ditegaskan dia, Dinas Pertanian dan Perikanan yang perlu penanganan dan harus segera ditangani akibat wabah tungro sehingga petani gagal panen.

Baca Juga :  Pemkab Kotim Harus Siap Hadapi Kegiatan Investasi Tambang

“Dari Dinas Pertanian mengusulkan penambahan anggaran untuk percepatan penanganan wabah tungro yang mengakibatkan gagal panen,” katanya, Selasa (23/8/2022).

Legislator dari Dapil V Kapuas menjelaskan, usulan penambahan anggaran untuk pembelian bibit padi unggulan, pupuk, kapur dan alat pertanian.

Baca Juga :  Armada Pengangkut Sampah Harus Ditambah

“Lalu untuk dari Dinas Perikanan sesuai dengan permintaan warga untuk pemulihan ekonomi akibat pandemi, sehingga memerlukan bantuan bibit ikan dan pakan, terutama di daerah pemilihan 5 Kapuas. Akibat wabah tungro lahan pertanian ada yang rusak, mencakup Kecamatan Kapuas Kuala, Tamban Catur dan Kapuas Timur,” pungkasnya. (sri/red4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA