Kunjungan Kerja Setahun Sekali, Ary Egahni Bagikan Sembako Gratis

KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Anggota Komisi 3 DPR RI Daerah Pemilihan Kalimantan Tengah Ary Egahni Ben Bahat SH MH melakukan kunjungan kerja setahun sekali di wilayah Kelurahan Mandomai, Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Sabtu (8/5/2021).

Dalam rangka kunjungan kerja ini, Ary Egahni juga berkenan membagikan sembako kepada para lansia, anak yatim dan kaum dhuafa. Kunjungan kerja ini merupakan salah satu bentuk layanan pengabdian seorang Anggota DPR kepada daerah pemilihannya.

Baca Juga :  Hadapi Pilkada 2024, KPU Gumas Tetapkan 89.540 Pemilih

“Saya yakin dan percaya walaupun tidak banyak, namun akan berdampak bagi mereka. Tetap dengan penuh kegembiraan menyambut lebaran walaupun di tengah pandemi Covid-19,” ucap Ary Egahni usai membagikan bantuannya.

Baca Juga :  Teknologi Tidak Sepenuhnya Mampu Gantikan Peran Tatap Muka Guru dan Murid

Dia mengungkapkan, pembagian paket sembako kepada warga ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan penuh berkah ini. Apalagi, hingga saat ini masih dilanda pandemi Covid-19 yang membuat aktivitas kehidupan masyarakat belum berjalan normal.

Baca Juga :  Bantu Korban Banjir, Karang Taruna Desa Bangkal Galang Dana

Anggota DPR RI inipun mengajak seluruh elemen masyarakat di wilayah Kalimantan Tengah yang memiliki kemampuan lebih, agar ikut berbagi kepada sesama selama masa Ramadhan dan pandemi Covid-19.
“Apapun bentuknya dan berapapun jumlahnya, selama itu dibutuhkan oleh masyarakat, ayo berbagi,” pungkasnya. (hms/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA