Lagi, PWI Pulpis Jalankan Program Safari Jurnalistik

PULANG PISAU, inikalteng.com – Jajaran pengurus dan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pulang Pisau (Pulpis), kembali menjalankan Program Safari Jurnalistik. Kali ini, Safari Jurnalistik yang dilakukan, menyasar ke Kecamatan Jabiren Raya, Pulpis, setelah sebelumnya ke Kecamatan Pandih Batu dan Maliku.

Ketua PWI Pulpis I Nyoman Weda di sela kegiatan Safari Jurnalistik, di Aula Kantor Kecamatan Jabiren Raya, Kamis (22/6/2023), menuturkan, kegiatan Safari Jurnalistik merupakan salah satu dari Program Kerja PWI Pulpis di 2023. Diharapkan melalui kegiatan itu, PWI Pulpis akan terus menjalin sinergitas dengan seluruh elemen masyarakat, khususnya dengan Pemkab Pulpis.

Baca Juga :  H Nuryakin Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Al Wafa

Dalam kegiatan yang dihadiri Camat Jabiren Raya Eka Imanuel dan sejumlah Kepala Desa di wilayah Kecamatan Jabiren Raya, dia menjelaskan, awak media yang tergabung di bawah naungan PWI Pulpis, dalam bekerja selalu mengedepankan fungsi edukasi dan terus meningkatkan kapasitasnya, dengan tetap berpegang pada Kode Etik Jurnalistik (KEJ), serta UU 40 tahun 1999 tentang Pers.

Baca Juga :  Pemkab Mura akan Terapkan Sanksi Denda Rp2 Juta

Pada kesempatan yang sama, Camat Jabiren Raya Eka Imanuel, sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas kegiatan Safari Jurnalistik yang diprakarsai PWI Pulpis. Pasalnya kegiatan tersebut, sangat bermanfaat dalam menambah wawasan Kepala Desa.

Baca Juga :  Ini Jawaban Pemkab Gumas Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD

“Peran media sangat penting dalam upaya memajukan daerah. Hanya melalui pemberitaan media, masyarakat bisa mengetahui perkembangan pembangunan, pemerintahan, dan pelayanan kemasyarakatan. Terutama pembangunan di wilayah Kecamatan Jabiren Raya,” tutup Eka Imanuel. (ndi/red2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA