Legislator Ajak Masyarakat Bekerjasama Membangun Daerah

KASONGAN, inikalteng.com – Kalangan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan mengajak masyarakat untuk bisa bekerjasama membangun Kabupaten Katingan. Terutama pembangunan di wilayah Kecamatan Katingan Tengah.

“Khususnya dalam wilayah kecamatan Katingan Tengah ini akan banyak dilakukan perehaban jalan. Untuk itu perlu pengertian masyarakat, karena dalam pengangkutan material jalan pasti akan banyak debu beterbangan akibat hilir mudiknya dumptruck mengantar material jalan tersebut,” kata Anggota DPRD Katingan, Rudi Hartono via seluler, Kamis (25/8/2022).

Baca Juga :  OPD Provinsi Kalteng Harus Berkontribusi Tingkatkan PAD

Dikatakan, di wilayah Desa Samba Katung dan Samba Bakumpai ada beberapa kegiatan jalan seperti peningkatan jalan Haji Ikap yang menghubungkan samba Bakumpai dan Samba Katung, Jalan Soekarno-Hatta yang menghubungkan beberapa kecamatan.

Baca Juga :  Objek Kegiatan Harus Sesuai Program APBD

“Ada juga peningkatan pembangunan jaringan listrik, rehab beberapa gedung sekolah, pagar sekolah dan makam pahlawan Haji Ikap,” imbuhnya.

Selain itu, lanjut Legislator asal daerah pemilihan III ini, juga ada beberapa ruas jalan di Kecamatan Katingan Tengah seperti Jalan Merdeka, Jalan Suhada, Jalan Tumbang Samba-Batu Badinding dan ada juga jalan Nasional poros Tengah dari Tumbang Samba sampai Tumbang Hiran, Jalan Provinsi yang dari Tumbang Samba ke Km 30.

Baca Juga :  Lakukan Pencegahan Dini Waspada Karhutla

“Kita berharap kegiatan fisik tersebut dapat berjalan dengan lancar dan maksimal. Sehingga dukungan masyarakat sangat dibutuhkan,” demikian Politikus Partai Golkar ini. (hs/red3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA