LSR LPMT “Bagarakan Sahur” dari Atas Kapal Wisata

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Sebagai Ormas yang bergerak di bidang Kamtibmas dan Sosial Kemanusiaan, Lembaga Swadaya Rakyat Laskar Pembela Masyarakat Tertindas (LSR LPMT) Kalteng punya cara tersendiri untuk “Bagarakan Sahur” atau membangunkan orang untuk bersantap sahur di bulan ramadhan ini.

Tak tanggung-tanggung, di hari pertama ramadhan, Selasa (13 April 2021), LSR mengerahkan Kapal Wisata susur sungai untuk melakukan Bagarakan Sahur.

Dengan melengkapi lampu warna warni serta sound system yang mumpuni, Kapal Motor (KM) LSR Berkah bergerak menyusuri Sungai Kahayan melalui komplek Puntun, Komplek Flamboyan hingga ke Pahandut Seberang Kota Palangka Raya.

Baca Juga :  Warga Buntok Antusias Saksikan Lomba Bagarakan Sahur

Ternyata, banyak warga yang antusias melihat cara LSR melakukan Bagarakan Sahur dengan memecah heningnya Sungai Kahayan.

“Awalnya saya kaget ketika ada suara musik Bagarakan Sahur dari tengah sungai, ketika saya lihat ternyata Kapal LSR Berkah lagi Bagarakan Sahur,” ujar Udin, warga Puntun yang mengaku senang dengan adanya Bagarakan Sahur unik LSR ini

Baca Juga :  Jelang Ramadan LSR LPMT Kalteng Bagikan Al-Qur'an ke Musala

Helmy, warga Pahandut Seberang, mengaku terhibur oleh LSR yang melakukan Bagarakan Sahur menggunakan kapal. “Jadi semangat sahurnya, dan nggak nyangka ternyata KM LSR Berkah mau membantu membangunkan orang sahur sekaligus menghibur warga yang ingin berpuasa,” ungkapnya.

Ketua LSR LPMT Kalteng Agatisansyah mengatakan, cara LSR untuk memeriahkan Ramadhan tahun ini sekaligus memberikan hiburan dan semangat untuk kaum muslimin yang menjalankan ibadah puasa meski di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Dinkes Kalteng Gelar LAKIP dan Penguatan Kinerja Organisasi

“Kita semua tahu puasa ramadhan di tengah pandemi Covid 19 ini memang berat. Tapi sebagaimana kata Pak Presiden, kita harus tetap semangat dan terus berdoa agar negeri yang kita cintai ini dijauhkan dari penyakit dan bencana,” kata Agatisansyah. (g/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA