oleh

Masyarakat Desa Tumbang Setawai Berharap adanya PLTMH

KUALA PEMBUANG, inikalteng.com – Masyarakat Desa Tumbang Setawai, Kecamatan Seruyan Hulu, berharap agar Pemerintah Kabupaten Seruyan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH).

Harapan tersebut disampaikan masyarakat Desa Tumbang Setawai kepada anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan ketika melakukan reses ke wilayah tersebut, belum lama ini.

Baca Juga :  Dewan Sarankan Masyarakat Jalani Vaksinasi Covid-19

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Nardi menjelaskan, masyarakat Desa Tumbang Setawai mengaku sudah ada lokasi yang cocok untuk dibangunkan fasilitas PLTMH tersebut.

“Sudah ada lokasinya, dan bahkan sudah pernah berfungsi. Tetapi entah kenapa di tengah jalan itu gagal,” kata Nardi, Jumat (21/7/2023).

Baca Juga :  DKPP Seruyan Diminta Serius Merencanakan dan Melaksanakan Program Pertanian

Ia menjelaskan, yang mana sebelumnya, anggaran untuk fasilitas PLMTH tersebut diambil dari dana desa sekitar kurang lebih 15 tahun lalu.

Lebih lanjut dia menjelaskan, usulan tersebut merupakan salah satu aspirasi yang sangat diharapkan dapat terealisasi oleh masyarakat desa setempat. Hal ini dimaksudkan agar pasokan listrik mereka dapat terpenuhi.

Baca Juga :  Pemkab Seruyan Diminta Optimal Melestarikan Budaya Daerah

“Mereka berharap itu bisa direalisasikan, supaya aliran listrik bisa lancar. Karena yang namanya listrik itukan saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat, tidak hanya sebatas untuk penerangan saja, tapi juga untuk banyak hal,” pungkasnya. (dod/red3)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA