Masyarakat Diharapkan Berperan Aktif Dalam Menekan Stunting

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Anggota DPRD Provinsi Kalteng, Siti Nafsiah berharap masyarakat terutama para ibu supaya dapat berperan aktif dalam upaya menekan angka stunting.

Menurutnya, untuk menekan angka stunting tidak hanya menjadi tugas pemerintah saja akan tetapi juga merupakan tugas bersama. Sebab, tanpa adanya kerja sama maka upaya dalam menekan stunting akan menjadi tidak optimal.

Baca Juga :  Pemerataan Listrik dan Internet Wilayah Desa Perlu Terus Dilakukan

“Peran masyarakat terutama para ibu dan keluarga itu penting bersama pemerintah menekan angka stunting. Pastikan kebutuhan gizi khususnya anak terpenuhi serta periksa kesehatan anak secara rutin ke fasilitas kesehatan,” ucapnya, Sabtu (21/10/2023).

Dia menuturkan, pentingnya peran keluarga teruma ibu dalam menekan stunting karena ibu merupakan orang pertama dan bagian terdepan dalam memenuhi asupan gizi dirinya sendiri ketika pada saat hamil serta anak ketika sudah melahirkan.

Baca Juga :  Masyarakat Diminta Manfaatkan Teknologi Digital Untuk Kembangkan Usaha

Stunting itu terjadi karena disebabkan asupan gizi ketika hamil dan anak sudah lahir kurang atau tidak terpenuhi. Sehingga peran aktif itulah yang sangat diharapkan agar program percepatan penanganan stunting pemerintah bisa tercapai.

Baca Juga :  Pembagunan Infrastruktur Harus Perhatikan Kualitas

“Seperti kita tahu angka stunting masih tinggi meskipun ada penurunan akan tetapi belum signifikan. Pemerintah sudah serius dalam memperhatikan persoalan stunting ini, jadi tinggal hanya peran keluarga yang perlu diperkuat,” tutupnya.

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA