PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Anggota DPRD Provinsi Kalteng, Yulilis mengatakan masyarakat yang ada di Kecamatan Dusun Hilir, Kabupaten Barito Selatan mengusulkan pembagunan akses darat penghubung antar desa.
Karena sejumlah desa di kecamatan itu, salah satunya Desa Teluk Timbau yang masih belum memiliki akses darat penghubung memadai sehingga sangat perlu diperhatikan.
“Saat saya reses beberapa waktu lalu, mereka menginginkan ada perhatian dari pemerintah daerah membangun akses darat,” ungkapnya, Jumat (20/10/2023).
Yulilis menuturkan, akibat tidak adanya akses darat masyarakat desa itu menggunakan jalur sungai menggunakan perahu atau kelotok dan hal itu sangat berdampak terhadap sektor perekonomian.
Dengan kondisi saat ini harga-harga serba mahal terutama bahan bakar minyak (BBM), sehingga berimbas terhadap mahal harga kebutuhan pokok yang dijual pada desa tersebut.
“Kalau memiliki akses darat maka distribusi barang akan lebih mudah, apalagi di musim kemarau air surut bisa menjadi kendala jika melewati sungai. Maka masyarakat di sana meminta dibangun akses darat,” tutupnya.
Penulis : Nopri
Editor : Zainal