Minim Sosialisasi Penghambat Maksimalnya Pelayanan Publik

SAMPIT, inikalteng.com – Anggota Komisi I DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Sutik SE, menilai sejauh ini pelayanan publik di daerah setempat masih belum maksimal dilakukan oleh pemerintah daerah melalui dinas teknisnya. Hal itu disebabkan masih minimnya sosialisasi berkelanjutan terkait program pemerintah yang sudah berjalan hingga saat ini.

“Ada beberapa faktor penyebab yang kami lihat, salah satunya masih minimnya sosialisasi kepada masyarakat terkait sistem pelayanan yang sebenarnya sudah sangat mudah untuk dilakukan. Misalnya pelayanan di Dukcapil yang sudah bisa dilakukan melalui online, atau pembuatan Kartu Pajak, NPWP, semua serba mudah saat ini,” ujar Sitik di Sampit, Senin (7/6/2021).

Baca Juga :  Hadapi KLB, Dinkes Kalteng Gelar Pelatihan Manajemen Laboratorium Kesehatan

Dalam hal ini, menurut legislator Partai Gerindra itu, perlu ada program sosialisasi berkelanjutan terkait tata cara menggunakan media sosial ataupun internet kepada masyarakat, agar tidak mendapat kendala ketika hendak berurusan melalui sistem online di lembaga pemerintahan.

Baca Juga :  Masyarakat Kotim Diminta Gunakan Hak Pilih dalam Pilkada

“Apalagi saat ini pelayanan kita dibatasi oleh pandemi. Jadi untuk memaksimalkannya harus ada upaya jemput bola, atau menerapkan sistem pelayanan publik melalui online. Hanya saja, harus benar-benar disosialisasikan secara berkelanjutan,” ucapnya.

Dia juga menjelaskan bahwa pelayanan instansi pemerintah saat ini sudah sangat baik. Namun ada beberapa kendala yang dihadapi yaitu soal sumber daya manusia (SDM), dan juga kurang kuatnya sosialisasi kepada masyarakat baik dengan pola jemput bola ataupun sistem online.

Baca Juga :  Awas Ada Lubang di Jalan, Dewan Minta Segera Diperbaiki

“Gunanya untuk mempermudah masyarakat memahami bagaimana caranya mendaftar melalui online. Cara itu juga bisa mengurangi klaster Covid 19. Kalau itu dimaksimalkan, maka pelayanan publik kita akan semakin mantap,” tuturnya. (ya/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA