KASONGAN – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Katingan Nanang Suriansyah menginstruksikan kepada seluruh jajaran Partai Golkar di kabupaten setempat agar berjuang maksimal mendukung pasangan calon yang diusung partai pada pemilihan Gubenur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah tahun 2020.
“Jangan sampai di Kabupaten Katingan pasangan calon yang kita usung ini kalah. Malu kita, karena ini untuk kepentingan masyarakat dan kepentingan partai kedepannya,” kata Nanang Suriansyah saat acara silahturahmi dengan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Katingan, di Kasongan, Sabtu (3/10/2020).
Tidak hanya itu, Nanang Suriansyah mengaku akan memberikan sanksi tegas kepada kader Partai Golkar di Bumi Penyang Hinje Simpei apabila diketahui tidak sejalan dengan keputusan partai.
Untuk diketahui, pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2020, Partai Golkar mengusung Pasangan Calon (Paslon) Sugianto Sabran – Edy Pratowo.
“Saya yakin dan percaya pasangan Sugianto Sabran – Edy Pratowo pasti menang dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah yang dilaksanakan 9 Desember 2020 mendatang,” ujar Nanang Suriansyah.
Wakil Ketua I DPRD Katingan ini mengaku optimistis kemenangan paslon diusung partai Golkar ini bukan hanya isapan jempol belaka. Akan tetapi berdasarkan feeling politik dengan perhitungan yang matang.
“Dalam lingkup Kalteng pasangan yang diusung Partai Golkar ini pasti menang. Yang harus kita jaga jangan sampai di Kabupaten Katingan kita kalah,” jelasnya. (red)