Pemdes Kamawen Buka Jalan Baru

MUARA TEWEH – Pemerintah Desa (Pemdes) Kamawen, Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara (Barut), membuka akses jalan baru, di RT 01. Akses jalan baru sepanjang 300 meter itu, dibuka bekerjasama dengan PT Joloi Mosak, perusahaan yang bergerak di bidang kehutanan.

Baca Juga :  Ketua DPRD Kapuas Harapkan Peningkatan Kualitas Kesehatan

“Pembukaan jalan yang bekerjasama dengan PT Joloi Mosak ini, dimulai dari Bundaran Patung Ukir Bulau menuju simpang tiga atau yang sekarang sudah menjadi simpang empat. Panjangnya sekitar 300 meter,” kata Kepala Desa (Kades) Kamawen Jumadi, kepada wartawan, Selasa (9/2/2021).

Baca Juga :  Bupati Barsel Jalani Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Camat Montallat Arson melalui sambungan telepon, mengatakan, pada Senin (8/1/2021), dia bersama Kades Kamawen menyaksikan pembukaan jalan baru sepanjang 300 meter tersebut.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada warga  yang tanah dan kebunnya kena jalan, yang dengan sukarela menghibahkan kepada desa.  Pembukaan  jalan ini, membuat akses baru untuk memperluas desa,” tutupnya. (red2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA