KUALA KURUN, inikalteng.com – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) bersama Universitas Palangka Raya (UPR) melakuan perjanjian kerja sama melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk membangun Desa berkarya yang dilaksanakan di Kelurahan Tumbang Talaken, Kecamatan Manuhing.
“Perjanjian kerja sama tersebut fokus pada kegiatan membangun desa berkarya untuk Indonesia, khususnya di Gumas atas pelaksanaan praktik kuliah kerja nyata (KKN) dalam Program MBKM,” kata Bupati Gumas Jaya Semaya Monong di Kuala Kurun, Selasa (30/11/2021).
Ditambahkan Jaya, program MBKM sesuai kebijakan baru Kementerian Pendidikan Tinggi (Kemendikti) RI sejak awal 2020, sebagai upaya peningkatan mutu akan terus berkontribusi dan berkarya dalam meningkatkan kualitas SDM yang dilaksanakan di lingkungan desa.
Perjanjian kerja sama ini lanjut Jaya, merupakan tindak lanjut dari Nota Kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani bersama dengan Rektor UPR Andrie Elia terkait peningkatan mutu dan pengembangan penyelenggaraan Tri Darma Perguruan Tinggi UPR.
Selain itu, Bupati Gumas mengapresiasi dan menyambut baik kepada para mahasiswa UPR membangun Desa yang dilaksanakan di Kabupaten Gumas ini sangat membantu mensukseskan program unggulan Gumas, yakni smart tourism, smart agro, dan smart human resources.
“Hadirnya UPR dalam program membangun Desa ditengah-tengah masyarakat semoga bisa terwujud. Dimana hasilnya bisa dirasakan masyarakat, bahkan program ini dapat menjadi pemicu pembangunan di desa di seluruh Kalteng, khususnya di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini,” harap Jaya.
Sementara itu, Rektor UPR Dr Andrie Elia menjelaskan, tujuan UPR membangun Desa ini dalam rangka pengabdian civitas akademika sebagai tugas akhir mahasiswa. Dan hal ini harus wajib dilaksanakan sebagai kuliah kerja nyata (KKN) untuk turun ke masyarakat sesuai minat mahasiswa sebagai wujud merdeka belajar.(hy/red)
Teks fhoto
Bupati Gumas Jaya Samaya Monong bersama rektor UPR Dr Andrie Elia fhoto bersama usai Penandatanganan MoU program MBKM di Kelurahan Tumbang Talaken Kecamatan Manuhing Kabupaten Gumas, kemarin.