oleh

Pemkab Gumas Jangan Bangga Berlebihan Dengan Capaian WTP

KUALA KURUN, inikalteng.com – Legislator Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Evandi mengapresiasi pemerintah daerah (pemda) setempat atas capaian laporan keuangan daerah opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang kembali diperoleh  di tahun anggaran 2021.

Namun dengan pencapaian tersebut Evandi mengingatkan jangan sampai pemda terlalu berbangga dengan hanya fokus melaksanakan laporan keuangan saja, tetapi melupakan tujuan utama dari pembangunan daerah sesuai dengan bisi dan misi bupati serta wakil bupati Gumas.

Baca Juga :  Ratusan Rumah Warga Perumnas di Palangka Raya Tergenang Air

“Saat ini kami menilai belum ada satu pun dari visi dan misi bupati yang berhasil,” sambung wakil rakyat dari daerah pemilihan III yang meliputi Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Miri Manasa, dan Damang Batu dihubungi melalui telepon seluler, Selasa (5/7/2022).

Baca Juga :  Tingkatkan Kualitas Kearsipan, Pemkab Gumas Lounching Aplikasi Srikandi

OIeh sebab itu Evandi meminta kepada Pemda Gumas agar lebih fokus lagi dalam melaksanakan program kegiatan. Terutama yang berkaitan dengan program 3 Smart yang telah ditetapkan sebagai program unggulan. (hy/red4)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA