KUALA KURUN, inikalteng.com – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Pemkab Gumas) berhasil meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award Tahun 2024.
Penghargaan ini diterima oleh Penjabat (Pj) Bupati Gumas, Herson B Aden dari Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin, secara simbolis di Krakatau Grand Ballroom, Jakarta pada Kamis 8 Agustus 2024 lalu.
Dimana penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan komitmen tinggi dalam mewujudkan cakupan perlindungan kepesertaan program JKN minimal 95 persen dari total jumlah penduduk.
“Saya berharap penghargaan ini menjadi motivasi daerah untuk menyempurnakan cakupan kepesertaan aktif dan memastikan perlindungan kesehatan penduduk secara menyeluruh di wilayahnya, sekaligus menjadi contoh baik untuk provinsi yang belum hadir hari ini,” sebut Ma’ruf.
Terpisah Penjabat Bupati Gumas, Herson B Aden mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja sama dalam mewujudkan cakupan perlindungan kepesertaan program JKN minimal 95 persen.
“Saya berharap penghargaan ini dapat menjadi dorongan bagi kita untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan sehingga seluruh masyarakat di Kabupaten Gunung Mas dapat merasakan manfaat yang sebesar-besarnya,”sebut Herson, Rabu (14/8/2024).
Diketahui, Pemkab Gumas adalah salah satu dari 460 kabupaten/kota di Indonesia yang menerima penghargaan tersebut. Keberhasilan yang diraih ini menunjukkan betapa pentingnya komitmen dan kerja keras dari seluruh pihak, mulai dari pemerintah daerah, tenaga medis, hingga masyarakat dalam mewujudkan UHC.
penulis: Heriyadi
editor : Adinata
Komentar