KASONGAN – Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Katingan Sufian meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat bergerak cepat mengatasi dampak banjir yang terjadi beberapa hari terakhir.
Permintaan itu bukan tanpa alasan. Pasalnya, banjir yang terjadi kali ini cenderung lama dan terlihat belum adanya intensitas penurunan debit air sungai. Bahkan, hampir sebagian besar wilayah kecamatan di Kabupaten Katingan terjadi hujan dengan intensitas sedang dan lebat.
“Mengantisipasi dampak banjir ini harus secara sigap dilakukan penanganan oleh pemerintah daerah. Jangan sampai diam, karena sudah banyak informasi yang beredar di daerah hulu sungai, debit air semakin meningkat dan belum adanya tanda-tanda penurunan,” kata Sufian, Minggu (13/9/2020).
Tidak hanya itu, ia berharap Pemkab Katingan melalui BPBD harus pro aktif turun ke lapangan untuk melihat secara langsung kondisi wilayah yang terkena dampak banjir.
“Saya berharap kepada Pemerintah Kabupaten Katingan secara dini menyediakan posko pelayanan kesehatan dan dapur umum untuk memberikan pelayanan kepada warga terdampak banjir,” pungkasnya. (red)