SAMPIT, inikalteng.com – Anggota Komisi II DPRD Kotim Hj Darmawati mengungkapkan, mayoritas para petani di daerah setempat meminta agar ketersediaan pupuk harus jadi perhatian pemerintah kabupaten (pemkab). Karena untuk meningkatkan hasil produksi petani setiap tahunnya, perlu dukungan pemerintah. Sehingga Pemkab Kotim diminta mempermudah para petani untuk mendapatkan pupuk subsidi, dan itu diperhatikan.
“Dari rata-rata permintaan mereka, adalah kemudahan mendapatkan pupuk agar bisa meningkatkan hasil pertanian,” kata Darmawati di Sampit, Kamis (4/5/2023).
Menurutnya, daerah selatan atau pesisir wilayah Kotim memang merupakan daerah yang ditetapkan sebagai lumbung padi, guna mendukung ketahanan pangan Kotim. Bahkan di kawasan itu dicadangkan untuk wilayah pertanian non perkebunan.
Ketersediaan pupuk tidak kalah pentingnya dengan bantuan jenis lain seperti teknologi pertanian. Tanaman yang kekurangan pupuk akan berdampak terhadap hasil panen yang bisa menurun dan tidak optimal.
“Pupuk sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pertanian. Saya berharap aspirasi petani yang jauh dari kota ini bisa didengar dan dibantu oleh pemerintah kabupaten melalui Dinas Pertanian,” kata Darmawati. (ya/red1)
Komentar