KUALA KURUN, inikalteng.com – Pesta demokrasi lima tahunan di Kabupaten Gunung Mas mendapat perhatian dari Anggota DPRD setempat, Nomi Aprilia. Ia menyerukan kepada masyarakat untuk bersikap bijaksana dan tetap menjaga keharmonisan sosial setelah pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
“Mari kita sikapi perbedaan pilihan ini dengan kepala dingin. Pilkada adalah momentum demokrasi untuk memilih pemimpin terbaik, bukan untuk saling bermusuhan,” ujar Nomi, Kamis (28/9/2024).
Menurutnya, perbedaan dalam pilihan politik adalah bagian dari dinamika demokrasi yang sehat dan harus dijadikan kekuatan, bukan pemicu konflik.
Nomi juga mengajak seluruh elemen masyarakat, seperti tokoh agama, tokoh adat, dan pemuda, untuk berperan aktif menciptakan suasana damai di tengah perbedaan. Ia menekankan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga persatuan serta mencegah tindakan yang dapat memecah belah hubungan antarwarga.
Selain itu, Nomi mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak bertanggung jawab atau hoaks yang berpotensi memecah belah. “Kita harus bijak dalam menerima dan menyaring informasi. Jangan sampai emosi menguasai dan memengaruhi keputusan kita,” tambahnya.
Ia juga menekankan pentingnya mendukung pemimpin terpilih demi keberlanjutan pembangunan daerah. Menurutnya, Pilkada bukan hanya soal memilih pemimpin, tetapi juga membangun komitmen bersama untuk mendorong kemajuan Kabupaten Gunung Mas.
Dengan suasana yang kondusif dan sikap bijaksana dari seluruh masyarakat, Nomi percaya bahwa Kabupaten Gunung Mas dapat menghadapi berbagai tantangan pembangunan di masa depan dengan lebih baik. Pilkada, kata Nomi, adalah kesempatan untuk memperkuat persaudaraan dan membangun daerah yang lebih maju.
Penulis : Heriyadi
Editor : Yohanes Frans Dodie