SAMPIT – Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), H Ary Dewar, mengajak masyarakat Kotim untuk menyukseskan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) 2020.
“Kita harus sukseskan pilkada di Kotim ini dengan hadir ke TPS pada 9 Desember dan mengikuti protokol kesehatan. Jadi, jangan takut hadir ke TPS,” kata Ary Dewar di Sampit, Senin (28/9/2020).
Menurutnya, partisipasi pemilih merupakan salah satu indikator suksesnya sebuah pelaksanaan selain indikator lain. Jika pilkada dengan partisipasi di bawah target, maka tentunya menimbulkan ketidakpuasan, baik itu bagi penyelenggara maupun bagi para politisi di daerah ini.
Ary Dewar menegaskan, bahwa pilkada ini merupakan ajang untuk mencari sosok pemimpin daerah. Bukan sebagai arena atau panggung untuk memicu konflik dan persoalan antarpendukung pasangan calon.
“Jadi tidak perlu berlebihan saya kira, dukung calon yang anda anggap mampu, datang dan hadir ke TPS. Jadi tidak perlu kita memaksakan pilihan kita kepada orang lain dengan cara-cara yang tidak bermartabat,” tandasnya.(red)