KUALA KURUN, inikalteng.com – Hari lahir Pancasila selalu diperingati setiap tahun. Salah satunya Kabupaten Gunung Mas (Gumas) turut melaksanakan upacara peringatan tersebut. Adapun yang menjadi inspektur upacara adalah Penjabat (Pj) Bupati Gumas, Herson B Aden.
Saat upacara, Pj Bupati Gumas membacakan pidato Kepala Badan Pembinaam Ideologi Pancasila RI, Yudian Wahyudi sejarah lahirnya Pancasila yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Gumas, Jumat (1/6/2024).
“Dari momentum yang bersejarah ini saya mengajak seluruh komponen di mana saja berada untuk membumikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” sebut Herson.
Herson menambahkan, keberagaman merupakan identitas nasional Bhinneka Tunggal Ika yang harus dirajut. Karena keberadaan Pancasila mengandung nilai inklusivitas, toleransi, dan gotong royong.
“Mari kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat, khususnya di Kabupaten Gunung Mas,” ajak Herson.
Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata
Komentar