Pj Bupati Gumas Tinjau Infrastruktur Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Sepang

KUALA KURUN, inikalteng.com – Penjabat Bupati Gunung Mas, Herson B Aden, melakukan kunjungan kerja ke Puskesmas Desa Tumbang Empas dan Puskesmas Sepang Simin, Kabupaten Gunung Mas, Provinsi Kalimantan Tengah pada Jumat (18/7/2024).

Saat tiba di Puskesmas Sepang Simin, Herson menyampaikan bahwa puskesmas di wilayah setempat cukup aktif dan sangat diperlukan oleh masyarakat.

“Pengembangan Puskesmas ini diperlukan karena daerah ini akan menjadi wilayah yang padat penduduknya ketika pembangunan jembatan selesai yang menghubungkan Kelurahan Sepang Simin dan Sepang Kota,”ungkap Herson.

Baca Juga :  Supardie Ajak Generasi Muda Katingan Asah Keterampilan Kerja

Kunjungan Herson ke Puskesmas Sepang Simin untuk meninjau infrastruktur pelayanan kesehatan adalah langkah yang tepat.

“Kita tahu betapa pentingnya kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Memastikan masyarakat memiliki fasilitas pelayanan kesehatan yang memadai dan mudah diakses adalah fungsi dasar pemerintahan,” kata Herson.

Herson mengatakan, Puskesmas Sepang Simin sudah cukup memenuhi jumlah tenaga medisnya namun yang kurang hanya tenaga dokter yang hanya satu orang.

Baca Juga :  Gubernur Kalteng Tinjau Kondisi Sampah di Kawasan Kampung Puntun

“Saya berharap, tahun depan jumlah dokter dan tenaga medis bisa tercukupi untuk mendukung pelayanan kesehatan di wilayah ini, khususnya Kelurahan Sepang Simin,” harap Herson.

Selain itu, dia menambahkan, daerah ini adalah tempat bagi rumah sakit pratama. Dengan demikian pelayanan kesehatan dasar yang tersedia disini sangat dibutuhkan oleh masyarakat sekitar, yang sepertinya tidak membutuhkan desa-desa lain untuk memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan dasar mereka.

Baca Juga :  Akerman : Selamat kepada Pemenang FBMM 2024

“Pengembangan dan perluasan Puskesmas adalah suatu upaya penting. Maka pemerintah Kabupaten Gunung Mas memperhatikan kesehatan masyarakat dan berkomitmen akan terus meningkatkan pelayanan kesehatan dasar juga termasuk menambah jumlah dokter yang tinggal dan bekerja di wilayah ini,” sebut Herson.

penulis : Heriyadi
editor : Adinata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA