Pj Bupati Lamandau Harapkan Paslon dan Tim Terapkan Kesepakatan Deklarasi

NANGA BULIK, inikalteng.com – Memasuki masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, khususnya di Kabupaten Lamandau, menjadi perhatian serius Penjabat (Pj) Bupati Lamandau Said Salim.

Seraya berharap, masing-masing Pasangan Calon (Paslon) dan Tim Pemenangannya bisa menerapkan apa yang sudah disepakati bersama dalam Deklarasi Kampanye Damai.

Baca Juga :  Pengurus IKA PMII Kalteng Periode 2019-2024 Dilantik

“Tadi sudah kita saksikan bersama, bahwa masing-masing Paslon Bupati dan Wakil Bupati beserta tim pemenangannya sepakat untuk melaksanakan kampanye secara damai, tanpa ada saling menjatuhkan, hoaks, atau isu-isu kebencian antar sesama,” tutur Said Salim kepada awak media, usai menghadiri Deklarasi Kampanye Damai, di Halaman Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamandau, Senin (23/9/2024).

Baca Juga :  KADO HUT KE-77 BHAYANGKARA UNTUK POLRI DARI SEORANG JURNALIS ULUH DAYAK

Di samping itu, dia juga menginginkan Pilkada Serentak 2024 di Lamandau dapat berjalan aman dan lancar, serta menghasilkan pemimpin yang membawa kebaikan di Bumi Bahaum Bakuba.

“Siapapun nantinya yang terpilih, itulah pemimpin yang terbaik bagi Kabupaten Lamandau,” tutup Said Salim.

Baca Juga :  Dewan Apresiasi CSR yang Tepat Sasaran

Untuk diketahui, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lamandau, Hendra-Budiman dan Rizky-Hamid beserta seluruh tim pemenangannya, telah bersepakat untuk melaksanakan kampanye secara damai.

Penulis : Natalia

Editor : Ika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA