KUALA KAPUAS – Guna memastikan keamanan pergeseran-pergeseran logistik Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng khususnya di Kabupaten Kapuas, ratusan personil Polres Kapuas dikerahkan dalam pengamanan melekat.
“Personil kami melakukan pengamanan ketat dan melekat pada logistik Pilkada Kalteng 2020. Hal ini untuk memastikan keamanan pergeseran-pergeseran logistik Pilkada,” kata Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, Kamis (10/12/2020).

Lebih lanjut disampaikan, personil pengamanan TPS di wilayah Kabupaten Kapuas berjumlah 429 orang yang merupakan gabungan dari Polres Kapuas dan Bantuan Kendali Operasi (BKO) Polda Kalteng.
“Sampai dengan saat ini situasi aman dan kondusif. Tidak ada hal-hal yang menonjol. Dalam pelaksanaan pemungutan suara, kemarin berlangsung aman dan lancar,” tuturnya.
Dari pantauan di Kuala Kapuas, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang terletak di Jalan Tambun Bungai pun terlihat dijaga ketat oleh petugas pengamanan yang selalu siap siaga.(hy/red)